Pelantikan OSIS dan OSPEZA ZAMIGA 2020 |
Pasaman Barat, smktizamiga.com----Pimpinan Zamiga Islamic Boarding School, Irti Zamin, SS melantik kepengurusan Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) tingkat MTs –SMK Zamiga dan Organiasi Santri Pondok Pesantren (Ponpes) Zamiga Parit Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar)
Ada tiga organisasi yang dibentuk dan diaktifkan di lingkungan Ponpes Zamiga. Yakni Osis MTs, Osis SMK, dan Osis gabungan kedua tingkatan yang merupakan santri Pondok Pesantren yakni Organisasi Santri Pondok Pesantren Zamiga (OSPEZA).
Pelantikan OSIS |
Pelantikan ditandai dengan penyerahan SK kepengurusan, yang diserahkan pada ketua masing –masing organisasi. Untuk Ketua OSPEZA, Tria Fitri Utami diserahkan oleh Pimpinan Zamiga, Irti Zamin, SS. Sedangkan untuk Ketua Osis SMK, Alhuda Mukhtar diserahkan oleh Wakil Kepala, Indra Yaman, S.PdI. Serta untuk Ketua Osis MTs Zamiga, M. Rasihan Anwar diserahkan oleh Pembina Osis, Rangga Sastra.
Terbentuknya ketiga organisasi itu, sesuai hasil musyawarah para siswa bersama guru pembina pada tanggal 06 November 2020. Dengan menghadirkan perwakilan masing-masing kelas yang ada.
Pelantikan Pengurus Osis MTs PP Zamiga |
Dalam pelantikan yang diadakan usai Upacara Bendera, Senin (9/11/2020) itu, Irti Zamin menyebutkan bahwa dengan aktifnya organisasi siswa atau santri di Lembaga Pendididikan Zamiga, diharapkan dapat berdampak baik untuk kemajuan lembaga pendidkan MTs dan SMK berbasis pesantren tersebut.
“Melalui pemberdayaan organisasi siswa atau santri, diharapkan akan semakin mensukseskan program dan kegiatan pendidikan di Zamiga, serta penegakan disiplin yang kian baik. Selain itu, melalui organisasi santri, akan tumbuh kepedulian pada sekolahnya dan juga pembelajaran berorganisasi sebagai bekal masa depan mereka kelak, “kata Irti
Pelantikan Pengurus Ospeza ZAMIGA (Gabungan Mts-SMK Zamiga) |
Dijelaskan, diaktifkannya organisasi pada Pondok Pesantren Zamiga, mempunyai dampak positif bagi anggota organisasi agar terlatih untuk mengurus suatu hal. Juga menjadikan para santri lebih terarah karena sudah ada yang mengaturnya dan menjadi lebih bisa bertanggung dan lebih disiplin.
Selain itu, OSIS juga bisa menjadi sarana komunikasi antara para siswa. Serta bisa pula menjembatani komunikasi antara siswa-siswi dengan pihak sekolah. ***irz
Dari Kanan, Ketua Osis MTs (M. Rasihan Anwar), Ketua Osis SMK (Alhuda Mukhtar) dan Ketua OSPEZA (Tria Fitri Utami) |
Pelantikan OSIS dan OSPEZA ZAMIGA |
Adapun Pengurus Yang dilantik :
KETUA UMUM : TRIA FITRI UTAMI
WAKIL KETUA I : ANUGRAH AFRIA NINGSIH
WAKIL KETUA II : LANNA
SEKRETARIS : SITI KHOLIJAH
WAKIL SEKRETARIS : GUSRIANI
BENDAHARA : SITI AMINAH
WAKIL BENDAHARA : NAZIFAH
KOORD KEAGAMAAN : MIFTAHUL KHOIRIYAH
KOORD KESENIAN : YUNIA AMINNI
KOORD OLAHRAGA : RODIA ANGGINA
KOORD KEMANAN : ABDUL HARIS
KOORD KESEHATAN : NURHALIMAH
KOORD SOSIAL : NURKHOMISA
I. PENGURUS OSIS SMK TI ZAMIGA
WAKIL KETUA I : MUAMMAR HUSEN
WAKIL KETUA II : M. YAKUB
SEKRETARIS : TIARA HANDINI
WAKIL SEKRETARIS : ZIANA ZAYN NST
BENDAHARA : RINI APRILIA
WAKIL BENDAHARA : NIRA ULYA
KOORD KEAGAMAAN : SELPIANA LUBIS
KOORD OLAHRAGA : AHMAD ALGHANA
KOORD SOSIAL & KESEHATAN : NOVITA SARI ( KLS XII)
KOORD. WAWASAN KEBANGSAN DAN BELA NEGARA : BADARIAH
KOORD KESENIAN : SUKRINA
II. PENGURUS OSIS MTs PP Zamiga
KETUA :
WAKIL KETUA I : HAMSAR MATOGU LUBIS
WAKIL KETUA II : ISA ALMUHADIN
SEKRETARIS : ALYA
WAKIL SEKRETARIS : SARTI ROPIKA
BENDAHARA : RAHMADINA
WAKIL BENDAHARA : SUSI SETIAWATI
KOORD KEAGAMAAN : PAJRI
KOORD KESENIAN : NURSAKINAH
KOORD OLAHRAGA : FAQIH DEAN
KOORD. KESEHATAN : MASBULAN
KOORD KEAMANAN : M DAPIT
KOORD. WAWASAN KEBANGSAAN
& BELA NEGARA : WULAN RIANTI
KOORD SOSIAL : SRI RAMADANI HARAHAP